Cara lulus ujian nasional(persiapan hingga bisa lulus UN)


Cara lulus ujian nasional(persiapan hingga bisa lulus UN)

bicara-tips kali ini akan berbagi pengalaman admin. UN atau Ujian Nasional memang sudah menjadi momok bagi kebanyakan pelajar. Bagaimana tidak? waktu belajar 3 tahun dipertaruhkan dalam 3-5 hari. Banyangkan 1 tahun=365hari. Kalikan 3 maka akan menjadi 1095 hari ditentukan hanya dengan 5 hari.

Tapi sepertinya sekarang peraturan UN atau Ujian nasional sepertinya sekarang sudah berubah. Sekarang kelulusan yang menentukan adalah sekolah. Mungkin kalau dipresentase 60% sekolah dan 40%  UN. Jaman admin dulu, masih benar-benar UN menjadi patokan kelulusan. Nah walau sekarang peraturan Un sudah sedikit banyak berubah, tak ada salahnya admin berbagi sedikit pengalaman bagaimana menghadapi Ujian Nasional agar LULUS.

cara agar lulus ujian nasional adalah sebagai berikut :
Persiapan sebelum ujian nasional
1.Hal paling utama adalah DOA. Berdoa pada Tuhan agar diberi kekuatan besar agar senantiasa semangat dan sehat agar mampu belajar dengan giat dan lulus ujian nasional.
2.Doa tanpa dibarengi dengan usaha adalah 0. Untuk itulah paling tidak bacalah buku. Walau hanya setangah jam setiap hari, sepertinya itu berguna. Kalau admin dulu malam hari mau ujian malah baru belajar dan begadang tidur jam 2 nunggu kiriman kuci jawaban yang tak kunjung datang. Tapi alhamdulillah nilai masih lumayan. Tapi jangan ditiru yang ini. Ane hanya BEJO.
3.Biasanya jika sebelum ujian nasional pasti diadakan try out. Usahakan saat try out jangan nyontek, kerjakan semampu sobat,(try out tidak mempengaruhi nilai rapot). Jika ada pembahasan soal tryout jangan bolos, karena biasanya soal ujian nasional itu hampir sama dengan sola try out. Hanya beda angka.
4.Kalau mampu, sobat bisa juga ikut les di bimbel-bimbel.

Saat akan ujian nasional, siapakan penghapus, penggaris, rautan. Pensil boleh juga. Namun biasanya sudah disiapkan oleh panitia. Sebelum berangkat, pamit pada orang tua. minta didoakan agar bisa mengerjakan soal dengan lancar. setelah sampai, dan mau ujian. Baca doa saat mau masuk kelas. Biar tenang dan lancar ujiannya.

Ok, mungkin hanya itu yang dapat saya bagi untuk kali ini tentang tips atau Cara lulus ujian nasional(persiapan hingga bisa lulus UN). Semoga bermanfaat.

0 Response to "Cara lulus ujian nasional(persiapan hingga bisa lulus UN) "

Post a Comment